Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah dan Ketua Pengadilan Agama Binjai Resmikan Ruang Sidang Utama Syekh Abdul Halim Hasan | INSTITUT SYEKH ABDUL HALIM HASAN BINJAI

Artikel Berita

Ragam terkini seputar #INSANBinjai

Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah dan Ketua Pengadilan Agama Binjai Resmikan Ruang Sidang Utama Syekh Abdul Halim Hasan

Diterbitkan pada
30 Agustus 2024

Diterbitkan oleh
Indah Fahira, S.S

Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah dan Ketua Pengadilan Agama Binjai Resmikan Ruang Sidang Utama Syekh Abdul Halim Hasan

HUMAS INSAN - Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah Binjai, Hj. Putri Susi Meilani Daulay, S.E. bersama Ketua Pengadilan Agama (PA) Binjai, Mhd. Taufik, S.H.I., M.H. meresmikan ruang sidang utama yang diberi nama Ruang Sidang Syekh Abdul Halim Hasan pada Kamis (29/08/2024). Ruang sidang ini terletak di Pengadilan Agama (PA) Binjai, Jl. Sultan Hasanuddin, Satria, Kota Binjai.

Nama Syekh Abdul Halim Hasan dipilih sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi atas jasa besar Syekh Abdul Halim Hasan bagi Kota Binjai. Dalam sambutannya, Ketua PA Binjai, Mhd. Taufik, S.H.I., M.H. menekankan bahwa Syekh Abdul Halim Hasan adalah seorang tokoh ulama yang dihormati dan memiliki banyak jasa untuk kota Binjai. “Beliau adalah sosok yang berpengaruh dalam kehidupan masyarakat Binjai, dengan pemikiran yang bijak dan penuh keadilan,” ujarnya.

Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah, Hj. Putri Susi Meilani Daulay, menyatakan rasa bangganya atas penamaan ruang sidang ini. “Ini merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan bagi kami sebagai zuriat atau keluarga Syekh Abdul Halim Hasan. Kami sangat berterima kasih kepada Ketua PA Binjai dan semua pihak yang terlibat dalam penamaan ini,” ungkapnya. Beliau juga berharap agar semangat dan nilai-nilai yang diwariskan oleh Syekh Abdul Halim Hasan dapat terus menjadi teladan bagi generasi mendatang.

Rektor Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai (INSAN), Dr. Adv. Abdul Halim Nasution, S.Ag., S.H., M.H., C. Med, juga memberikan sambutannya dalam acara ini. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pengadilan Agama Binjai dan seluruh tim atas penghormatan yang diberikan kepada Syekh Abdul Halim Hasan. Perjuangan dan dedikasi beliau memberikan semangat bagi kami untuk terus berkembang dalam dunia pendidikan,” tuturnya dengan penuh semangat.

Acara peresmian ini juga dihadiri oleh Wakil Rektor II INSAN, Ulfah Achdar, S.E., beserta para dekan, beberapa ketua program studi, dan mahasiswa Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai. Tidak hanya itu, para pejabat dan staf Pengadilan Agama Binjai, serta Kepala BSI Cabang Binjai turut hadir dalam acara yang penuh khidmat ini.

Dengan penamaan ruang sidang ini, diharapkan semangat keadilan dan kebijaksanaan yang ditanamkan oleh Syekh Abdul Halim Hasan dapat terus hidup dan menjadi inspirasi bagi masyarakat Kota Binjai, khususnya dalam bidang hukum dan pendidikan. Penamaan ini menjadi pengingat akan pentingnya prinsip-prinsip keadilan dan kemaslahatan dalam setiap keputusan yang diambil.

Acara diakhiri dengan sesi foto bersama dan saling bersalaman antara tamu undangan, menandai komitmen bersama untuk terus mengenang jasa besar Syekh Abdul Halim Hasan dan melanjutkan nilai-nilai yang beliau perjuangkan.

Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah dan Ketua Pengadilan Agama Binjai Resmikan Ruang Sidang Utama Syekh Abdul Halim Hasan

Sumber : Indah Fahira, S.S

Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah dan Ketua Pengadilan Agama Binjai Resmikan Ruang Sidang Utama Syekh Abdul Halim Hasan

Sumber : Indah Fahira, S.S

Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah dan Ketua Pengadilan Agama Binjai Resmikan Ruang Sidang Utama Syekh Abdul Halim Hasan

Sumber : Indah Fahira, S.S

Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah dan Ketua Pengadilan Agama Binjai Resmikan Ruang Sidang Utama Syekh Abdul Halim Hasan

Sumber : Indah Fahira, S.S

Ketua Yayasan Al-Ishlahiyah dan Ketua Pengadilan Agama Binjai Resmikan Ruang Sidang Utama Syekh Abdul Halim Hasan

Sumber : Indah Fahira, S.S